Kondisional yang Sangat Sederhana
Bismillah.
Kalo kamu pernah berkutat dengan pemrograman, entah itu C/C++, basic, java, dan lainnya, pasti mengenal dengan yang namanya ekspresi kondisional. Biasanya yang paling sering dipakai kebanyakan orang adalah "IF". Seperti ini struktur umumnya:
IF (kondisi)
(konsekuensi)
ELSE
(alternatif)
END IF
Ini ada cara lain dalam menyatakan kondisional. Yaitu operator "?:" yang biasa disebut operator kondisional, inline if, atau ternary if. Seperti ini strukturnya:
Pertama, kondisi itu akan dievaluasi, apakah benar atau salah. Kemudian jika benar, maka nilai sebelum tanda ":" dikembalikan. Sebaliknya jika salah, nilai setelah tanda ":" yang dikembalikan. Biasanya nilai-nilai itu harus bertipe sama karena merupakan satu kesatuan ekspresi.
Misalkan kita menulis ekspresi seperti ini:
kondisi ? nilai_jika_benar : nilai_jika_salah
Pertama, kondisi itu akan dievaluasi, apakah benar atau salah. Kemudian jika benar, maka nilai sebelum tanda ":" dikembalikan. Sebaliknya jika salah, nilai setelah tanda ":" yang dikembalikan. Biasanya nilai-nilai itu harus bertipe sama karena merupakan satu kesatuan ekspresi.
Misalkan kita menulis ekspresi seperti ini:
int jam_buka;
if (hari=="minggu")
jam_buka = 9;
else
jam_buka = 7;Nah kalo kita ingin meminimalkan baris kode yang harus ditulis tanpa mengubah makna dari kode itu, maka dapat diubah menjadi:
int jam_buka = (hari == "minggu") ? 9 : 7;Simpel kan? Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. :)
Comments
Post a Comment